Pasar Kreatif Bandung 2025
Agustus - Oktober 2025, di 8 Mall Kota Bandung
Banner Participant
Partisipan
Daftar peserta Pasar Kreatif Bandung.

371 Partisipan

Lokasi

Kategori Produk

Poy knots

Poy knots

Kriya

Poy Knot adalah brand yang mengkhususkan diri dalam menciptakan produk-produk unik dan fungsional dari tali temali. Dengan menggunakan bahan tali yang kuat seperti paracord dan nylon, Poy knots menciptakan produk-produk yang tidak hanya estetis tetapi juga unik dan menarik. *Produk:*Poyknots menawarkan berbagai produk, seperti: 1. Aksesoris seperti gelang dan kalung yang terbuat dari tali dengan metode micromacrame. 2. Gelang yang di anyam langsung di tangan 3. Tali jam tangan yang kuat dan dianyam secara handmade . 4. Tas Sling bag yang terbuat dari tali paracord yang kuat dan tahan lama. 5. Produk dekorasi rumah seperti gantungan kunci dan hiasan dinding macrame. *Karakteristik:* Produk Poyknots dikenal karena: 1. Kualitas bahan yang tinggi dan tahan lama. 2. Desain yang unik dan estetis. 3. Fungsi yang praktis dan mudah digunakan. *Target Pasar:* TaliCraft menargetkan konsumen yang menghargai produk-produk yang unik, fungsional, dibuat secara handmade dengan tangan tangan terampil dan berkualitas.

Belum terjadwal
Prima Rizky

Prima Rizky

Makanan & Minuman dalam kemasan

Prima Rizky menghadirkan Sumpia Aneka Rasa yang dibuat dari bahan pilihan dan dikemas praktis siap menemani waktu santai Anda. Nikmati kelezatan Sumpia Rebon gurih dengan pilihan Original atau Pedas untuk para pecinta sensasi rasa yang membangkitkan selera. Coba juga Sumpia Abon, perpaduan kulit renyah dan abon sapi lezat, tersedia varian Original dan Pedas yang bikin nagih. Tak hanya itu, bagi Anda yang suka manis, kami punya Sumpia Coklat, Sumpia Keju, dan Sumpia Keju Manis — cita rasa klasik yang selalu cocok sebagai teman ngopi, suguhan tamu, atau oleh-oleh keluarga. Semua sumpia kami dikemas higienis, tahan lama, dan bisa dipesan dalam ukuran kemasan ekonomis maupun gift box cantik. Rasakan renyahnya gigitan pertama, susul lagi sampai tak terasa habis! Jadikan Sumpia Prima Rizky teman ngemil andalan di rumah, kantor, atau saat bepergian

Belum terjadwal
Princheese Elsa

Princheese Elsa

Makanan & Minuman dalam kemasan

Toko yang menjual aneka kue berbahan utama keju dan coklat dan lebih dikenal dengan spesialis burnt cheesecake karena memiliki 9 rasa burnt cheesecake dan menjadikan salah satu toko penjual burnt cheesecake dengan rasa terbanyak di Bandung.

Belum terjadwal
PT BAVANA CATHA NUSANTARA

PT BAVANA CATHA NUSANTARA

Home Dekor

Seratnusa adalah sebuah usaha sosial yang mengolah limbah organik berupa gedebog pisang menjadi produk kerajinan fungsional dan estetik, seperti tas, home décor, dan aksesori. Berbasis di Indonesia, Seratnusa memberdayakan perempuan perajin lokal dan mengusung prinsip keberlanjutan serta ekonomi sirkular. Kami percaya bahwa limbah bisa menjadi berkah, dan perempuan adalah kunci perubahan. Melalui desain yang modern dan proses produksi ramah lingkungan, kami menghadirkan solusi atas permasalahan sampah organik sekaligus menciptakan peluang ekonomi bagi komunitas. Saat ini, Seratnusa bekerja bersama 30 perajin di Garut, Bandung dan Tubaba, Lampung dan sedang mengembangkan material vegan leather dari serat pisang sebagai alternatif kulit sintetis. Kami berkomitmen untuk terus tumbuh bersama lingkungan dan masyarakat.

Belum terjadwal
PT Diarra Berkah Gemilang (Diarra Knitwear)

PT Diarra Berkah Gemilang (Diarra Knitwear)

Fashion

Diarra Knitwear adalah brand fashion lokal Indonesia yang mengusung konsep sustainable fashion. Keunikan utama dari produk kami terletak pada penggunaan bahan yang ramah lingkungan dan proses produksi yang mendukung pemberdayaan komunitas lokal. Diarra Knitwear juga berusaha mengurangi limbah tekstil dengan menciptakan produk berkualitas tinggi dan tahan lama, sehingga mendukung gerakan slow fashion. Selain itu, mereka menerapkan praktik bisnis yang etis, memastikan kesejahteraan para pekerja dan pengrajin yang terlibat dalam produksi .

Belum terjadwal
PT KREASI PALA NUSANTARA

PT KREASI PALA NUSANTARA

Fashion Aksesoris

CONVEYING THE STORY OF NUSANTARA THROUGH DESIGN PALA is a Design-Driven Company promoting design values in every crafted product. PALA bears a mission to make the best use of Nusantara’s potential to be transformed into a contemporary product that is accessible for all.

Belum terjadwal
PT Mutiara Udjo Kuliner

PT Mutiara Udjo Kuliner

Makanan & Minuman dalam kemasan

PT Mutiara Udjo Kuliner berdiri pada tahun 2020, di tengah masa sulit pasca pandemi yang melumpuhkan banyak sektor usaha, termasuk Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM). Melihat kondisi tersebut, PT Mutiara Udjo Kuliner hadir dengan misi mulia : membantu UMKM kuliner untuk bangkit kembali dan berdaya saing di pasar. Oleh karena itu Visi kami adalah menjadi perusahaan yang mendorong kemajuan UMKM kuliner Indonesia dengan menghadirkan produk sehat, lezat, dan berkualitas yang dikenal di pasar nasional maupun internasional.

Belum terjadwal
PT Nusantara Eksplorasi Urban

PT Nusantara Eksplorasi Urban

Fashion

The Meaning Behind "NEU MEN" The name NEU MEN comes from two words. “Neu” means “new” in German, and “Men” refers to our focus on menswear. Together, NEU MEN represents the idea of bringing something new to men's fashion in Indonesia. We aim to offer a fresh approach by combining traditional Indonesian textiles with modern design. Our mission is to show that fabrics like batik and tenun can be part of everyday menswear, not just formal wear. Through NEU MEN, we highlight culture, quality, and personal style in one collection.

Belum terjadwal
PT Sebar Kebaikan Bersama

PT Sebar Kebaikan Bersama

Makanan & Minuman dalam kemasan

PT Sejahtera Berkah Harmonis (SEBAR Group) adalah perusahaan holding yang membawahi brand Zanana Chips dan Konspirasi Snack. Berdiri sejak tahun 2013 dan hingga saat ini sudah memiliki konsumen loyal di lebih dari 70 kota di dalam dan luar negeri. Core purpose SEBAR group adalah “spread goodness”, yaitu untuk menginspirasi dunia untuk menjalani kehidupan yang bermakna dan lebih bahagia. SEBAR Group memiliki VISI yaitu “Mewujudkan dunia yang sejahtera, berkah, dan harmonis”.

Belum terjadwal
PT. Henara Mahya Ihsani

PT. Henara Mahya Ihsani

Fashion

Mynada is a Muslim fashion brand that embraces simplicity, elegance, and sustainability. Our collections focus on daily modest wear with a casual style, designed to provide comfort for everyday activities. Inspired by values of simplicity and compassion, we create modest wear that blends graceful design with social and environmental responsibility. Mynada seeks to empower Muslim women to dress according to Islamic principles while still looking fashionable and modern.

Belum terjadwal
Pasar Kreatif Bandung 2025
Agustus - Oktober 2025
8 Mall Kota Bandung
www.pasarkreatifbandung.com
Pemerintah Kota Bandung | Dinas Perdagangan dan Perindustrian