Pasar Kreatif Bandung 2025
Agustus - Oktober 2025, di 8 Mall Kota Bandung
Banner Participant
Partisipan
Daftar peserta Pasar Kreatif Bandung.

371 Partisipan

Lokasi

Kategori Produk

Hello Adana

Hello Adana

Fashion

STYLISH YET AFFORDABLE FOR YOUR LITTLE ONE Hello Adana (est. 2019) merupakan local brand asal Bandung dalam bidang fashion anak. Dengan fokus produk stylish namun tetap nyaman dan terjangkau sehingga dapat digunakan si Kecil dalam aktifitas sehari-hari.

Belum terjadwal
Hibee

Hibee

Fashion

Hibee adalah brand lokal yang berdedikasi menghadirkan produk pakaian bayi berkualitas tinggi, khususnya kaos kaki bayi dan legging bayi, yang dirancang dengan penuh perhatian terhadap kenyamanan, keamanan, dan gaya. Didirikan dengan semangat untuk mendukung tumbuh kembang si kecil, Hibee menghadirkan pilihan produk yang lembut, elastis, dan aman bagi kulit bayi yang sensitif. Kami memahami bahwa setiap momen pertumbuhan bayi adalah berharga. Karena itu, Hibee hanya menggunakan bahan-bahan pilihan yang ramah kulit, bebas dari bahan kimia berbahaya, serta memiliki desain yang fungsional dan menarik. Produk-produk kami dirancang agar nyaman dipakai sepanjang hari, baik saat bermain, tidur, maupun bepergian. Hibee juga berkomitmen untuk menjaga kualitas melalui proses produksi yang terstandar, dengan tetap mengutamakan nilai estetika dan kepraktisan dalam setiap desain. Dengan kombinasi warna-warna lembut dan motif yang menggemaskan, kaos kaki dan legging dari Hibee tidak hanya melindungi, tetapi juga mempercantik penampilan si kecil. Hibee – Lembut, Aman, dan Menggemaskan. Untuk setiap langkah kecil yang berarti.

Belum terjadwal
Hirka

Hirka

Fashion

Hirka adalah produsen bahan kulit kaki ayam. Pilihan bahan baku untuk sepatu Hirka tidak hanya unik; tetapi juga memiliki nilai eksotis, eksklusif, mewah, dan berkelanjutan. Kulit kaki ayam, yang semula merupakan limbah yang dibuang dari restoran cepat saji, kini menjadi bahan baku sepatu dengan nilai ekonomi yang tinggi.

Belum terjadwal
Hoof

Hoof

Fashion

Hoof adalah brand lokal dengan spesialisasi pada produksi jas dan blazer pria, yang dalam 11 tahun telah membuktikan kualitasnya dengan penyerapan penjualan yang hampir 100% produksi tiap bulan.

Belum terjadwal
Iffer

Iffer

Fashion

Iffer mulai beroperasi di tahun 2010 Produksi dari Iffer Fashion dan Craft seperti kulot, blus, outer, kerudung, gamis dengan material kain batik dan cap daun kombinasi kain polosan , kalung resin ,ganci dengan material kain batik dan cap daun

Belum terjadwal
indobana

indobana

Makanan & Minuman dalam kemasan

perusahaan ini bergerak di bidang kuliner olahan pisang yang saat ini baru berfokus pada produksi keripik pisang dengan berbagai varian rasa, serta memiliki teksture yang lumer. kedepannya perusahaan ini akan membuat inovasi-inovasi baru tentang olahan pisang sehingga dapat memanfaatkan berbagai macam pisang lokal.

Belum terjadwal
Indoeng Arkana

Indoeng Arkana

Makanan & Minuman dalam kemasan

_Cheese_ _Stick_ *Indoeng* *Arkana* dibuat demi melestarikan warisan leluhur. Dibuat dengan resep " _ti_ _Indoeng_ " menggunakan bahan-bahan premium (keju edam), sehingga menjadikan _Cheese_ _Stick_ *Indoeng* *Arkana* produk _cheese_ _stick_ dengan cita rasa otentik yg dominan kejunya.

Belum terjadwal
Isroot berkah bersama

Isroot berkah bersama

Makanan & Minuman dalam kemasan

Produksi cemilan dari umbi dan pisang produk unggulan adalah snack isroot singkong varian rasa berdiri sejak tahun 2019 akhir semasa pandemi bertahan sampai sekarang

Belum terjadwal
jaris id

jaris id

Fashion

Produsen topi klasik dan modern sejak 2012 dengan produk utamanya topi koboy,fedora,panama,pramugari,porkpie hat dan bucket hat. Kemudian di tahun 2023 menembangkan usaha dengan membuat outer pria dan wanita bernuansa simple elegant dengan sentuhan wastra.

Belum terjadwal
JEMEEMA

JEMEEMA

Fashion

Jemeema berdiri pada tahun 2016 dan hingga kini terus berkembang menjadi fashion muslim yang banyak disukai konsumennya karena memiliki ciri khas dalam pemilihan warna basic, menjadikannya simple dan anggun Visi: Menjadi Brand Fashion Muslim ternama di Indonesia Misi: Memenuhi kebutuhan fashion muslim untuk masyarakat Indonesia yang selalu mengikuti perkembangan trend saat ini. Tumbuh besar bersama komunitas fashion muslim untuk meningkatkan perekonomian Indonesia "Proud to Wear, Stunning in its simplicity"

Belum terjadwal
Pasar Kreatif Bandung 2025
Agustus - Oktober 2025
8 Mall Kota Bandung
www.pasarkreatifbandung.com
Pemerintah Kota Bandung | Dinas Perdagangan dan Perindustrian